Anniversary ke -13 Hotel Mercure Grand Mirama Surabaya Gelar Acara Makan Mie Sepanjang 130 Meter

KJ,Surabaya – Hotel yang berada di jantung kota Surabaya Hotel Marcure Grand Mirama Surabaya menyugukan acara di hari Anniversary ke 13  ini dengan menghadirkan masakan mie seafood panjang umur sepanjang 130 meter.Usia tiga belas tahun tentu bukan waktu yang sebentar untuk bisa tetap eksis menjadi Hotel bintang empat di tengah menjamurnya bisnis hotel di wilayah kota Surabaya.

Kesuksesan selama ini di dukung oleh para Tim Hotel dan Chef Profesional untuk membuat acara ini bisa sukses,mie seafood panjang umur sepanjang 130 meter  yang di gelar di depan halaman Hotel Marcure Grand Mirama Surabaya minggu (23/2/20) mengulang kesuksesan di tahun tahun sebelumnya yang pernah didapat,acara yang dilaksanakan bertepatan dengan event car free day sekaligus ingin melibatkan masyarakat dalam acara perayaan 13 Tahun Anniversary Hotel Grand Marcure Mirama Surabaya

General Manager Marcure Grand Mirama Surabaya Sugito Adhi mengatakan”kami menyambut ulang tahun hotel Mercure Grand Mirama Surabaya yang ke-13 tepatnya jatuh pada tanggal 26 Februari 2020.pada  pagi ini tanggal 23 kami awali dengan membuka sajian mie seafood panjang Umur sepanjang 130 meter yang saat ini kami baru adakan,karena tahun-tahun sebelumnya juga beda-beda,saya berharapan hotel Marcure Grand Mirama akan memberikan pelayanan dan fasilitas yang terbaik bagi semua tamu.ungkap sugito adhi

Rangkaian acara Hotel Anniversary ini juga di meriahkan dengan senam aerobic, potong kue, pembagian voucer serta doorprize kepada para peserta senam,dan diakhiri acara makan mie seafood panjang umur untuk para peserta yang hadir di acara.

Mie panjang umur ini adalah melambangkan kalau orang ulang tahun jadi biar panjang umur ya panjang umur dan juga harapannya juga depannya juga lancar sesuai dengan deretan tim yang saling bersambung sambungan dari satu sama lain sesuai dengan temanya dari satu ke yang lainnya selalu bersambungan dan panjang dan saling bergandengan jadi Dengan begitu kita harapkan bisa mencapai mimpi-mimpi kita yang terakhir adalah salah satu mimpi yang kita bersama”ungkap  General Manager sugito adhi(Dn)

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below