
KJ,Surabaya – Dalam rangka memperingati Bulan Inklusi Keuangan Periode Oktober 2019, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) KR4 Jatim menggelar senam aerobik ‘Zumba Party’ yang berlangsung di Lapangan Makodam Brawijaya V Surabaya, Minggu (20/10/19).
Acara tersebut berkolaborasi dengan industri jasa keuangan dan stakeholder terkait menggelar seminar “Investasi Aman untuk She Perempuan Hebat” dengan target perempuan, baik ibu rumah tangga maupun wanita bekerja, serta bazar keuangan dan Zumba Party.
Kepala OJK KR4 Jatim, Heru Cahyono mengatakan, kegiatan ini untuk mengenalkan, memahamkan dan meyakinkan masyarakat kepada produk dan layanan keuangan yang dapat dimanfaatkan masyarakat untuk meningkatkan kesejahteraan.
“Sehingga diharapkan dapat meningkatkan pertumbuhan perekonomian masyarakat Jatim dan tingkat inklusi keuangan,” kata Heru kepada wartawan di Makodam Brawijaya V, Minggu (20/10/19).
Ia menjelaskan, adapun data inklusi keuangan di Jatim di 2019 disektor perbankan adalah pembukaan rekening tabungan baru sebanyak 2.323.516 dengan nominal Rp 8,12 triliun dan pembukaan rekening deposito baru sebanyak 34.455 dengan nominal Rp 26,5 triliun. “Sedangkan penyaluran kredit perbankan sebanyak 235. 831 kontrak kredit dengan nominal Rp 8,35 triliun,” jelasnya.
Sementara itu, dari sisi pasar modal, jumlah investor baru sebanyak 323,999 orang, yang terdiri dari 120,280 investor saham, 169,889 investor reksa dana dan 33,830 investor SBN.
Dari sisi Industri Keuangan Non Bank IKNB, tercatat nominal premi selama 2019 mencapai Rp 10,94 triliun yang terdiri dari Rp 9,1 triliun untuk asuransi jiwa dan Rp 1,84 triliun untuk asuransi umum. Serta ada 2.831.756 kontrak kredit pembiayaan baru dengan nominal penyaluran Rp 42,15 triliiun.
“Kedepan diharapkan sinergi yang lebih kuat lagi antara OJK, LJK, stakeholders dan masyarakat untuk mencapai target yang dicanangkan Presiden RI. Serta untuk mewujudkan pertumbuhan ekonomi Jatim,” pungkas Heru Cahyono. (Tris)