Jatim  

Apel dan Halal-bihalal ASN Pemkab Jombang Usai Cuti Lebaran

Foto: Suasana halal-bihalal bersama Bupati dan Wakil Bupati beserta ASN Lingkup Pemkab Jombang.

Kabarjagad.id, Jombang – Usai cuti Idul Fitri 1444 Hijriyah, Pemerintah Kabupaten Jombang, hari pertama kerja langsung melaksanakan apel dan halal-bihalal diikuti seluruh Aparatur Sipil negara dilapangan Pemkab Jombang pada Rabu (26/4/2023).

Apel dipimpin Bupati Jombang Mundjidah Wahab dan dihadiri Wakil Bupati Sumrambah beserta istri, Sekretaris Daerah Agus Purnomo beserta istri, Ketua DPRD beserta istri, Asisten, Staf Ahli, Kepala OPD, Direktur BUMD, Camat se Kabupaten Jombang hingga staf.

Bupati Jombang menyampaikan ucapan lebaran kepada seluruh jajaran ASN. Melalui momentum halal bihalal diharapkan dapat menguatkan tali silaturahmi diantara semua yang hadir. “Pada kesempatan yang baik ini saya mengucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriyah kepada seluruh pegawai di lingkup Pemerintah Kabupaten Jombang. Mohon maaf lahir dan batin”, ucap Bupati Mundjidah mengawali sambutannya.

Mari kita saling memaafkan dan mempererat tali silaturahim. Jadikan suasana Idul Fitri ini sebagai momen untuk sejenak mengintrospeksi diri kemudian mengupgrade kualitas diri menjadi lebih baik dalam segala hal termasuk dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, tuturnya.

“Saya berpesan agar segera memeriksa kembali tugas-tugas yang tertunda selama cuti lebaran dan tetap menjaga kedisiplinan saat bekerja,” pesan Bupati Mundjidah Wahab.

Usai apel, Bupati dan Wakil Bupati serta pejabat yang hadir berbaris menyambut satu per satu ASN dengan berjabatan tangan dan saling memaafkan dilanjutkan halal bihalal secara sederhana yang sudah menjadi agenda rutin setiap tahun usai cuti lebaran.(Zen).

Bagikan

Tinggalkan Balasan