Roy Wijaya saat selebrasi seusai menerima hadiah piala penghargaan yang diserahkan oleh Perwakilan Kepala Dinas Pariwisata Kota Batu, di GOR Gajahmada Kota Batu. (Foto : Furkon / kabarjagad.id)
Kabarjagad.id, Kota Batu – ‘Batu Open Festival Billiard 2023’ yang diselenggarakan dalam rangka momen Hari Jadi ke-22 Kota Batu kini masuk babak final stelah sebelumnya memasuki babak 32 besar. Dalam laga final, kini Roy Wijaya dari Sulawesi Tengah atlet pebilliard handicap 5 beradu skill dan tehnik melawan atlet pebilliard internasional handicap 8 Mr. Paolo Penindar dari Philipina.
Keseruan dalam babak Final ‘Batu Open Festival Billiard 2023’ berlangsung di Gelanggang Olah Raga (GOR) Gajahmada, Kota Batu, Minggu (26/11/2023) malam, dan ditayangkan secara live di channel YouTube Carabao Billiards Indonesia.
Kepala Dinas Pariwisata (Disparta) Kota Batu, Arief As Siddiq, mewakili Pj. Wali Kota Batu, menyampaikan rasa syukur karena event ‘Batu Open Festival Billiard 2023’ telah memasuki partai puncak. Diakui juga terkait keunggulan dan kemewahan sarana dan prasarana, serta kepanitiaan penyelenggaraan event ini sangat luar biasa dan bertaraf internasional.
“Kami dari Pemerintah Kota Batu menyampaikan apresiasi dan terima kasih yang setinggi-tingginya kepada kepada Bapak Gaib Sampurno selaku Ketua Panitia sekaligus ketua POBSI Kota Batu yang telah sukses menyelenggarakan event yang luar biasa ini,” ungkapnya.
Tidak dipungkiri, Kota Batu terangkat dengan adanya event ‘Batu Open Festival Billiard 2023’. Ini berdampak kepada naiknya kunjungan wisatawan yang datang ke Kota Wisata Batu, baik itu sebagai peserta, pendamping maupun sebagai penonton.
Ketua panitia, juga ketua POBSI Kota Batu, Ghaib Sampurno, mangaku sangat bangga dan berterima kasih karena event ini disupport oleh Dinas Pariwisata Pemerintah Kota Batu dan juga Carabao Billiards Indonesia, serta dihadiri juga diikuti oleh Sekjen POBSI Pusat, Robby Suwarli. Diharapkan event ini rutin diselenggarakan setiap tahun.
Gaib juga bersyukur, pada penyelenggaraan event billiard telah berjalan sukses dan lancar, “Alhamdulillah event kali ini lancar tidak ada kendala sama sekali. Semoga ini sebagai ajang tahunan, event festival tahunan, supaya kedepan menjadi lebih baik lagi, Insya Allah kedepan hadiahnya lebih besar lagi sebesar Rp. 150 juta,” ujar Gaib.
Sementara itu, Roy Wijaya sebagai pemenang juara 1 ‘Batu Open Festival Billiard 2023’ yang berasal dari Sulawesi Tengah, menurutnya dalam mengikuti tournament ini sangat berat, berkali-kali hampir kalah dan tidak disangka bisa menang.
“Tournament ini adalah tournament yang termewah kalau dari segi kepanitiaannya segala macam, ada live dan lain lain itu termegah tahun ini. Dan semoga kedepan ada tournament-tournament yang seperti ini,” ucap Roy. (Fur)