Kota Batu Turut Meriahkan Pawai Budaya “Apeksi Nite Carnival 2025”

Wali Kota Batu Nurochman bersama Ketua TP PKK Kota Batu Siti Faujiyah Nurochman, beserta Camat Batu hadiri langsung dan tampilkan ragam potensi budaya daerah. (Ist)

Kabarjagad, Kediri – Pemerintah Kota Batu turut berpartisipasi dalam Pawai Budaya bertajuk Kediri Nite Carnival 2025 yang menjadi bagian dari rangkaian Musyawarah Komisariat Wilayah (Muskomwil) IV APEKSI Tahun 2025 di sepanjang Jalan Dhoho dan Jalan Basuki Rahmat Kota Kediri, Kamis (17/7/2025).

Kegiatan yang digelar pada malam hari ini diikuti langsung oleh Wali Kota Batu, Nurochman, didampingi Ketua Tim Penggerak PKK Kota Batu, Siti Faujiyah Nurochman. Kehadiran Wali Kota Batu bersama Ketua TP PKK menjadi bentuk dukungan penuh terhadap kontingen Kota Batu yang tampil membanggakan melalui konsep “Flora & Wastra”. Penampilan kontingen ini menonjolkan perpaduan antara keindahan alam, busana tradisional, dan kesenian lokal sebagai identitas Kota Batu yang kaya akan nilai budaya.

Dalam pawai budaya ini, kontingen Kota Batu terbagi dalam tiga formasi utama diantaranya kontingen Lurah dan Kepala Desa beserta istri yang masing-masing membawa lampion berwarna hijau sebagai simbol apel hijau, ikon utama Kota Batu. Rombongan ini diapit oleh barisan carnival dari Dinas Pariwisata Kota Batu.

Dilanjutkan  Sebanyak 15 penari dari Kelurahan Sisir menampilkan dua varian kostum wastra khas Kota Batu. Kostum dilengkapi dengan aksesoris mahkota ROTAMAWA (Roda Kota Irama Jiwa) dan KUTHO KEMBANG, serta dihiasi dengan lampu hias sebagai elemen estetika yang menambah daya tarik visual dalam suasana malam hari.

Dan kontingen ketiga adalah rombongan perkusi tradisional Belong Anom yang terdiri dari 18 orang pemain perkusi dan 6 orang penari turut tampil memukau. Mereka membawakan harmoni musik dan gerak tari tanpa menggunakan kendaraan bermotor maupun sistem tata suara (sound system), sebagai wujud dari kepedulian terhadap lingkungan dan semangat pelestarian tradisi secara otentik.

Melalui partisipasi ini, Pemerintah Kota Batu memanfaatkan secara maksimal ajang Kediri Nite Carnival 2025 sebagai ruang promosi strategis untuk memperkenalkan potensi budaya, kreativitas masyarakat, dan kearifan lokal kepada publik yang lebih luas.

Wali Kota Batu menyampaikan apresiasi terhadap seluruh kontingen dan tim yang telah mempersiapkan keikutsertaan Kota Batu dengan baik, sekaligus menegaskan bahwa pelestarian budaya harus terus diperkuat melalui partisipasi aktif dalam forum-forum daerah maupun nasional seperti APEKSI.

Penampilan Kota Batu dalam pawai budaya ini diharapkan mampu membangun citra daerah sebagai kota wisata yang tidak hanya menawarkan keindahan alam, tetapi juga kekayaan budaya dan inovasi kreatif yang tumbuh dari masyarakatnya sendiri. (fr)

Bagikan

Tinggalkan Balasan