Musrenbang RKPD Kabupaten Di Kecamatan Peterongan.
Kabarjagad.id, Jombang – Bupati Jombang Hj. Mundjidah Wahab diwakili Sekretaris Daerah Kabupaten Jombang Agus Purnomo S.H, M.Si membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kabupaten, di Kecamatan Peterongan pada Selasa (31/1/2023) pagi.
Hadir mendampingi Sekdakab Jombang diantaranya Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Sekretaris Dinas Komunikasi & Informatika, Sekretaris Bakesbangpol serta Kepala Bagian Tata Pemerintahan.
Dari jajaran Kecamatan nampak hadir Camat dan Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan setempat; tokoh agama dan tokoh masyarakat; perwakilan dari organisasi perempuan dan kemasyarakatan muslimat, fatayat, Aisyiyah, PKK; Kepala Desa, Delegasi Desa, kepala UPTD, Kepala Sekolah.
Pembangunan daerah untuk penyusunan perencanaan tahun 2024 mengalami beberapa penyempurnaan, antara lain kebijakan kegiatan prioritas yang diharapkan lebih bermanfaat dan berbagi peran dengan sumber pendanaan lain seperti ADD, DD maupun pendapatan desa yang difokuskan untuk peningkatan pertumbuhan ekonomi, pembangunan infrastruktur yang berkelanjutan , penanganan kemiskinan ekstrim, peningkatan derajat kesehatan, peningkatan sarana prasarana ibadah dan peningkatan layanan publik melalui digitalisasi layanan sampai tingkat desa.
“Selain itu, kebijakan kegiatan prioritas Kecamatan di tahun 2024 kami anggarkan melalui program Pagi Indikatif Kewilayahan (PIK) dimana program tersebut difokuskan untuk infrastruktur yang mendukung peningkatan perekonomian dengan tujuan mengurangi kesenjangan antar wilayah dengan memperhatikan indikator pembangunan di kecamatan yaitu luas wilayah, jumlah penduduk miskin, jumlah desa, keterjangkauan wilayah, status indeks desa membangun, dan kawasan strategis, tentunya mendasar dari indikator pembangunan tersebut jumlah besaran anggaran setiap kecamatan berbeda-beda,” tuturnya.
Kecamatan Peterongan pada tahun 2024 mendapat alokasi anggaran PIK sebesar Rp. 825.931.616 (delapan ratus dua puluh lima juta sembilan ratus dua tiga puluh satu ribu enam ratus enam belas rupiah), alokasi tersebut diprioritaskan untuk kegiatan infrastruktur.
Anggaran tersebut bisa dialokasikan melalui rapat Musrenbang yang kita lakukan sekarang dengan mekanisme persetujuan bersama atas usulan prioritas yang disepakati melalui musrenbang desa atau pra musrenbang di Kecamatan, tambahnya.
Sampai tahun 2022, dimana telah dilakukan penanganan sebanyak 14.907 KK dari tahun 2018 sampai tahun 2022. Selain itu, pemberian bantuan rehabilitasi rumah tidak layak huni mulai dari tahun 2018 sampai tahun 2022 sudah terealisasi sebanyak 12.450 unit. Sedangkan penyediaan sarana prasarana jamban sehat bagi masyarakat sudah terealisasi sebanyak 20.408 unit dari tahun 2018 sampai tahun 2022.
Usulan maupun saran-saran serta partisipasi masyarakat untuk mewujudkan proses perencanaan pembangunan yang lebih baik dan mewujudkan pemerataan pembangunan serta kesejahteraan masyarakat. Tahun 2024 merupakan awal dari perencanaan menengah dari tahun 2024 sampai dengan tahun 2026 yang nantinya akan dipimpin oleh seorang pejabat Bupati, sebab periode kepemimpinan Ibu Bupati Mundjidah Wahab dan Wakil Bupati Sumrambah akan berakhir pada 24 September 2023, hal itu tetap menjadi semangat kita bersama untuk menjadikan Jombang semakin maju, religius, dan berkarakter”, pungkasnya.(Ash)