Uji Coba Alat Pemotong Cutter Dan Sprider BPBD Kabupaten Jombang

KJ, Jombang — Senin (2/12/2019). Kalaksa (Kepala Pelaksana) Badan Penanggulangan Bencana Daerah) BPBD Kabupaten Jombang H. Abd Wahab, Uji coba 2 Unit alat pemotong jika terjadi kecelakaan lalulintas yang ditimbulkan akibat korban terjepit dan sulit dikeluarkan dari dalam mobil. 

Alat pemotong ini namanya Cutter dan Sprider yang kegunaannya untuk membuka pintu dan garasi secara aman, lalu mengeluarkan korban dari dalam mobil dengan secara aman. Uji Coba ini diperagakan langsung Kalaksa didepan para pegawai BPBD serta awak media di halaman kantor BPBD Jalan KH. Wahid Hasyim, nomor 141, Kepanjen Kabupaten Jombang Jawa Timur. Senin (2/12/2019).

Kalaksa H. Abd Wahab dalam wawancaranya ke awak media menjelaskan, Cutter itu adalah alat untuk memotong besi, yang bisa digunakan andaikan ada kecelakaan lalulintas. Sementara Spider itu adalah alat  untuk membuka benda – benda yang terkunci. Jika ada penumpang yang terjepit diantara dua benda itu ada celah,  sehingga bisa membuka pintu yang terkunci dan kuncinya rusak lalu bisa membuka bagasi yang tidak dibuka karena ketindihan barang akibat kecelakaan. Disamping itu dalam keadaan bencana alam, alat ini juga bisa digunakan untuk memotong besi pada timbunan – timbunan konstruksi cor yang  didalamnya ada besi. ujarnya

Masih Kalaksa. Jadi Sebelum mengoperasikan alat ini, pihak penyedia sudah melatih personil dan ada beberapa orang yang sudah kita latih secara singkat untuk bisa mempraktekkan alat ini dengan secara baik. Adapun harapan kami kepada masyarakat, jika terjadi sesuatu kecelakaan lalulintas, atau terkait dengan bencana yang mengakibatkan keruntuhan bangunan, supaya segera menghubungi pihak BPBD.

Lanjut. Untuk anggaran tahun ini kami juga menganggarkan pengadaan ekskavator.  Ekskavator itu untuk menyingkirkan reruntuhan – reruntuhan ataupun timbunan – timbunan tanah longsor yang menyebabkan terganggunya kehidupan. Termasuk mobil pemadam kebakaran double kebin ini, disamping dipakai untuk pemadaman, juga mobil ini bisa digunakan untuk membersihkan ceceran minyak yang terjadi akibat bocornya tangki minyak pada jalan – jalan yang  beraspal. Karena kalau tidak dibersihkan jalan menjadi licin dan rawan kecelakaan. Kemudian mobil tangga penyelamat. Mobil tangga penyelamat ini berfungsi untuk mengevakuasi korban karena kebakaran pada lantai 2 dan lantai 3. Sehingga jika terjadi kebakaran dilantai 1, maka tidak terlalu repot untuk mengevakuasi korban yang ada pada lantai di atas lantai 1. tutur Kalaksa BPBD Kabupaten Jombang H. Abd Wahab. Senin (2/12/2019).

Pewarta Kabarjagad Agus Situju Haerah

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below