
KJ, Surabaya – Memasuki minggu militer, prajurit dan PNS di wilayah Kodim Tipe A 0830/Surabaya Utara sengaja dikumpulkan.
Bukan tanpa sebab, berkumpulnya personel itu dikarenakan adanya upacara bendera rutin.
“Upacara rutin itu diharapkan mampu meningkatkan jiwa patriotisme dan nasionalisme, terlebih menghormati Sang Saka Merah Putih hingga mengamalkan Sumpah Prajurit,” ujar Pjs Kepala Staf Kodim, Mayor Inf Sumarsono. Senin, 25 Nopember 2019.
Ternyata, bukan hanya upacara bendera saja. Namun, kegiatan tersebut pun dilanjutkan dengan adanya evaluasi yang dilakukan oleh beberapa Perwira Staf, terlebih menyangkut kinerja selama satu pekan.
Sementara itu, Dandim Tipe A 0830/Surabaya Utara, Kolonel Arh Putut Witjaksono mengatakan jika upacara bendera rutin, memang sangat penting untuk dilakukan setiap hari Senin.
Upaya itu, kata almamater Akademi Militer tahun 1992 tersebut, mampu meningkatkan nilai-nilai heroisme dan patriotisme perjuangan pada generasi pendahulu.
“Itu bentuk penghormatan kami kepada jasa-jasa para pendahulu yang secara suka rela mempertahankan keutuhan dan kedaulatan NKRI,” tegas Dandim. (Tri)