
KJ, Jombang – Sertijab (Serah Terima Jabatan), Kapolres Jombang AKBP Fadli Widiyanto, S.I.K., S.H., M.H, kepada AKBP Boby Pa’ludin Tambunan, S.I.K., M.H, di lapangan upacara Mapolres Jombang, Jalan. K.H. Wahid Hasyim nomor 62 Kepanjen Kecamatan Jombang Kabupaten Jombang Jawa Timur.
AKBP Fadli Widiyanto, S.I.K., S.H., M.H, yang menjabat sekarang sebagai Wadireskrimum dalam sambutannya mengatakan: Saya sudah berdinas dari tahun 1999, setiap pergantian tempat mulai dari Malang Kota, Malang Kabupaten, Surabaya, Gresik, Sidoarjo, 1 tahun di Aceh, Polda Metro, dan 1 tahun, 6 bulan, 7 hari berdinas di Jombang, saya merasa yang paling berat sekali, karena luar biasa disini kekeluargaannya, kemudian aman damai, komunikasinya baik. Semuanya baik. Semuanya saya merasakan baik. Baik itu LSM, Wartawan, Pejabat Pemda, anggota Dewan, pemuka agama, baik muslim non muslim, para kyai, para ulama, mahasiswa, semuanya bisa mendukung, membawa, menjaga Jombang tetap aman dan damai. Ini yang membuat saya sangat bahagia sekali di Jombang, sehingga saya bisa melaksanakan tugas dengan baik.(25/9/2019).
“ Semuanya telah mendukung kegiatan dengan tidak melakukan pelanggaran-pelanggaran, berdinas dengan baik, tidak menyakiti masyarakat, itu sudah prestasi yang luar biasa bagi saya yang rekan-rekan berikan. AKBP Fadli Widiyanto, S.I.K., S.H., M.H, tak lupa juga menyampaikan rasa terima kasihnya kepada seluruh jajaran Polres Jombang atas keramahtamahannya selama dirinya bertugas di Kota Santri Jombang ini, jika ada salah dan khilaf selama bertugas, saya mewakili diri pribadi keluarga memohon maaf yang sebesar-besarnya,”ujarnya.
Sementara Kapolres baru AKBP Boby Pa’ludin Tambunan, S.I.K., M.H, yang sebelumnya bertugas sebagai Kapolres Bangkalan, dalam sambutannya mengatakan, upaya atas kinerja, atas dedikasi yang telah dilakukan AKBP Fadli Widiyanto, selama menjabat Kapolres Jombang, telah mencatat, atau telah meraih berbagai prestasi dan penghargaan. Situasi Kamtibmas dapat dikelola dengan baik aman kondusif, baik sebelum pilpres maupun pasca pilpres. Tentu ini hasil dan buah karya dari tangan beliau serta dukungan dari seluruh anggota. Mari kita doakan beliau agar terus menata karirnya dan bisa berdiri sebagai ajudan Bapak Wakil Presiden RI.
“ Saya beserta keluarga menyampaikan kepada seluruh anggota, mohon dukungannya, mohon kerjasamanya, agar pelaksanaan tugas berjalan dengan baik, dengan lancar untuk terus menjabarkan apa yang menjadi perintah pimpinan dan untuk melayani masyarakat,”katanya.
10 tahun yang lalu saya meninggalkan Jombang, dan kembali ke Jombang, sudah banyak perubahan dinamika-dinamika yang terjadi di lapangan. Tentu saya menyadari dengan segala keterbatasan saya, segala kekurangan saya, saya tidak mampu untuk menghadapi dan mengembang amanah ini, tanpa dukungan, bantuan kerjasama rekan-rekan sekalian. Untuk itu itu saya mohon doanya, mohon dukungannya, supaya pelaksanaan tugas saya dan tugas kita dalam melayani masyarakat dapat berjalan dengan baik dan lancar. (ags).